Our social:

Latest Post

Jumat, 27 Februari 2015

Pantai Sipelot

Pantai Sipelot

Pantai Sipelot

Pantai Sipelot merupakan salah satu objek wisata alam yang terletak di kawasan Malang Selatan tepatnya di Desa Pujiharjo, Kecamatan Tirtoyudo – Kabupaten Malang. Karena letaknya di daerah Pujiharjo tidak salah jika banyak masyarakat Malang Raya juga menyebut Pantai Sipelot ini dengan sebutan Pantai Pujiharjo.
Pantai yang terletak di arah selatan Kota Dampit ini menawarkan panorama keindahan pantai yang masih alami dan tentunya sangat berbeda dengan pantai pantai yang pernah Anda kunjungi selama ini. Pantai Sipelot memiliki bentuk seperti teluk dengan pasir coklat yang tersapu oleh ombak pantai, sungguh mengundang decak kagum siapa saja yang melihatnya. Bukan hanya itu, disini Anda juga dapat melihat keindahan Coban Sipelot yang merupakan air terjun kecil dengan ketinggian sekitar 8 meter. Meskipun terbilang masih perawan, Pantai Sipelot sudah dilengkapi dengan beberapa fasilitas pendukung seperti toilet dan tempat parkir.

Kunjungi Juga G-Land Info

Kamis, 26 Februari 2015

Air Terjun Melanggar

Air Terjun Melanggar

air_terjun_melanggar

Melanggar/Menaggar/Mananggar merupakan patahan Sungai Landak dengan ketinggian terjunan air sekitar 40 meter. Air terjun ini terdiri dari tujuh tingkat. Di atasnya terdapat dahan pepohonan, yang menurut warga setempat, sudah bertahun-tahun ada di sana dan tidak jatuh atau hanyut. Air terjun itu dikelilingi Gunung Pejapa (1.019 m).

Di seberang sungai, terdapat Gua Sanjan yang bisa dicapai setelah melintasi jalan setapak sekitar 4 km.. Gua ini diwarnai air terjun kecil yang jatuh ke dalam sungai kecil di bawahnya sehingga tampak sangat menakjubkan.


Berjarak sekitar 260 km dari Pontianak yang diawali melalui jalan darat dari Kota Ngabang menuju Setimbu, ibukota Kecamatan Aik Besar . Bila menggunakan kendaraan umum, harus berhenti dulu di terminal kota Kecamatan Ngabang (sekitar tiga jam dari kota Pontianak). Selanjutnya dari sana, dapat menggunakankendaraan desa ke Desa Serimbu (sekitar 56 km dari Ngabang), dengan waktu tempuh sekitar dua jam lebih.


air_terjun_melanggar

Dari Desa Serimbu, perjalanan ke Air Terjun Melanggar dilanjutkan dengan perahu motor berkecepatan 13 km/jam dengan kekuatan mesin 9,9 PK. Ongkosnya sekitar Rp 100.000 sekali jalan. Perjalanan melintasi Sungai Landak ini menempuh waktu sekitar dua setengah jam, itu pun harus melewati sejumlah riam.

Sepanjang perjalanan melintas di Sungai Landak, di kiri kanan dapat disaksikan hutan belantara yang hijau. Sesekali terlihat penduduk desa mandi dan mencuci di sungai. Jarang sekali bertemu perahu motor yang seiring atau berlawanan arah.


Kunjungi Juga G-Land Info

Rabu, 25 Februari 2015

Air Terjun Sigura-gura

Air Terjun Sigura-gura

air_terjun_sigura_gura

Air Terjun Sigura-gura merupakan air terjun tertinggi di Indonesia.Dengan ketinggian 250 meter, air terjun ini mengalahkan air terjunlainnya seperti air terjun Madakaripurayang memiliki tinggi 200 meter atau air terjun Payakumbuh di Sumatera Barat yan memiliki tinggi "hanya" 150 meter.

Air Terjun Sigura-gura terletak di Kabupaten Toba Samosir, sekitar 250 kilometer dari Kota Medan. Karena letaknya yang dekat dengan Danau Toba, maka tak heran jika air terjun ini selalu ramai dikunjungi oleh para pelancong.

Dari kejauhan terlihat, air terjun Sigura-gura seperti air terjun raksasa. Air terjun ini berasal dari Sungai Asahan yang airnya dari Danau Toba. Suara dentuman air yang turun kebawah, masih bisa terdengar dari kejauhan karena ketinggiannya.

Air terjun ini dikelilingi tebing-tebing bebatuan yang sangat terjal dan licin. Nuansa hutan rimba yang alami pun akan menyambut sobat ketika memasuki kawasan ini, beberapa pepohonan khas dataran tinggi tampak tumbuh dan menghiasi panorama di sekitar objek wisata air terjun ini. Tertinggi Di Indonesia


air_terjun_sigura_gura

Sobat dapat merasakan kesejukan airnya sambil melepas lelah setelah melalui perjalanan yang cukup panjang dan melelahkan untuk menuju ke objek wisata ini. Atau bagi sobat yang ingin melihat beberapa objek wisata di sekitar Air Terjun Sigura-gura ini, pengunjung pun dapat berjalan untuk menelusurinya, dan tak jauh beberapa meter saja sobat akan disuguhkan oleh panorama Bendungan Sigura-gura yang sangat terkenal itu.


air_terjun_sigura_gura

Aliran sungai di sekitar air terjun Sigura-gura sering dan rutin digunakan sebagai lokasi arung jeram. Bahkan disini juga pernah diadakan kompetisi arung jeram tingkat nasional dan internasional. Ya, aliran sungai di sekitar Air Terjun Sigura-gura ini memang sangat potensial sekali untuk melaksanakan kegiatan ataupun kompetisi Arung Jeram, apalagi alirannya yang sangat deras dapat memacu adrenalin peserta ditengah kekompakan satu tim Arung Jeram.

Kunjungi Juga G-Land Info

Selasa, 24 Februari 2015

Taman Nasional Teluk Cenderawasih

Taman Nasional Teluk Cenderawasih


taman_nasional_teluk_cendrawasih

Selain Raja Ampat, tempat ini juga sudah sangat mendunia di kalangan pecinta alam bawah laut, khususnya pecinta kegiatan diving. Tempat ini adalah taman nasional laut yang terluas di Indonesia yang 89,8% wilayahnya merupakan wilayah perairan lautan. Tercatat ada sekitar 209 jenis ikan yang menghuni kawasan ini. Diantaranya adalah butterflyfish, angelfish, damselfish, parrotfish, rabbitfish, dan anemonefish. Selain itu, terdapat empat jenis penyu yang sering mendarat di taman nasional ini yaitu penyu sisik, penyu hijau, penyu lekang dan penyu belimbing. Bahkan duyung (dugong), paus biru, ketam kelapa, lumba-lumba dan hiu pun sering sekali terlihat di perairan Taman Nasional Teluk Cenderawasih.
taman_nasional_teluk_cendrawasih

Selain wisata bahari, di tempat ini juga terdapat goa alam yang merupakan peninggalan zaman purba, sumber air panas yang mengandung belerang tanpa kadar garam di Pulau Misowaar, goa dalam air di Tanjung Mangguar. Sejumlah peninggalan dari abad 18 masih bisa dijumpai pada beberapa tempat seperti di Wendesi, Wasior dan Yomber. Umat Kristiani banyak yang berkunjung ke gereja di desa Yende (Pulau Roon), hanya untuk melihat kitab suci terbitan tahun 1898.
Ada 2 akses untuk mencapai tempat ini, yaitu dari Manokwari atau Nabire. Dari Manokwari ke lokasi taman nasional (Pulau Rumberpon), Anda bisa menggunakan longboat dengan waktu tempuh sekitar 5,5 jam. Atau dari Manokwari ke kota kecamatan Ransiki dengan mobil sekitar tiga jam dan dilanjutkan dengan motorboat sekitar 2,5 jam.

Kunjungi Juga G-Land Info

Senin, 23 Februari 2015

Pantai Swarangan

Pantai Swarangan



ecamatan Jorong. Aksesibilitas ke obyek tersebut dapat ditempuh melalui transportasi darat dengan jarak tempuh ± 52 km dari ibukota Kabupayen Tanah Laut ( Pelaihari), atau 117 km dari kota Banjarmasin ibukota Kalimantan Selatan.


Merupakan objek wisata pantai dengan berbagai sarana pendukung, menyaksikan matahari terbit. Mempunyai daya dukung dengan gelombang air laut cukup besar. Wisata pantai dengan tumbuhan pohon bakau, sarana panggung hiburan, publik toilet. Daya dukung atraksi wisata bahari dengan besar gelombang serta kejernihan air laut.

Kunjungi Juga G-Land Info

Minggu, 22 Februari 2015

Air Tejun Curug Cikaso

Air Tejun Curug Cikaso


air_terjun_curug_cikaso


Untuk mencapai Air Terjun Curug Cikaso cukup sulit, karena letaknya yang tersembunyi di area hutan Sukabumi. Dari pusat Kota Sukabumi, Curug Cikaso berjarak sekitar 70 Kilometer. Dengan kendaraan pribadi, Anda bisa mencapai Curug Cikaso sekitar 1,5 jam perjalanan. Belum lagi Anda harus menyeberang area penduduk dan persawahan. Bagi Anda yang berjiwa petualang, Curug Cikaso merupakan tujuan wisata yang sempurna.
air_terjun_curug_cikaso

Sebelum mencapai Air Terjun Cikaso Anda akan melewati area penduduk, area persawahan, dan tentunya area hutan. Sehingga perjalanan Anda akan ditemani dengan pemandangan yang alami, sejuk, dan indah. Memasuki area air terjun, Anda akan merasa seperti memasuki sebuah taman yang indah. Pemandangan alami yang melingkupi air terjun ini bernuansa alam yang subur, segar dan alami. Walaupun Anda harus menempuh perjalanan yang cukup melelahkan, namun Anda pasti akan puas dengan “teman perjalanan” Anda tersebut. Belum lagi ketika Anda berhadapan langsung dengan deburan Air Terjun Curug Cikaso.
air_terjun_curug_cikaso

Air terjun yang satu ini memiliki tiga terjunan setinggi sampai 80 Meter, dengan lebar sekitar 100 Meter. Cukup lebar, bukan? Ketiga terjunan berasal dari satu sungai yang alirannya dibelah oleh bebatuan tebing, sehingga terbagi menjadi tiga terjunan. Masing-masing terjunan juga memiliki nama sendiri-sendiri. Terjunan paling kiri bernama Curug Asepan, Curuk Meong di bagian tengah, dan yang berada paling kanan bernama Curug Aki.
air_terjun_curug_cikaso

Curug Asepan dan Curug Meong memiliki terjunan yang cukup besar dan deras. Keduanya juga berdampingan pada sisi tebing yang sama. Sehingga dari kejauhan Anda hanya bisa melihat kedua air terjun ini. Sedangkan Curuk Aki yang paling kanan memiliki terjunan yang relatif kecil. Curuk Aki juga mengalir di tebing yang menghadap ke Timur, dan terpisah dari dua terjunan lainnya. Sehingga Curug Aki terlihat “bersembunyi” jika Anda melihat dari sebelah Barat.
air_terjun_curug_cikaso

Dibawah Air Terjun Curug Cikaso terdapat kolam yang cukup besar dan dalam. Kolam ini tercipta karena hempasan terjunan yang cukup deras, sehingga dasar kolam juga cukup dalam. Anda bisa berenang di kolam ini. Aliran air yang masih murni dan jernih membuat kolam tersebut bewarna hijau kebiruan. Dipadu dengan tumbuhan rambat yang rimbun kedua sisi air terjun dan warna tebing yang coklat megah, menyuguhkan pada Anda pemandangan yang menakjubkan. Namun disarankan agar Anda tetap berhati-hati karena kolam tersebut cukup dalam. Disamping itu, jangan sampai Anda berenang tepat di bawah terjunan karena Anda bisa terhanyut.

Kunjungi Juga G-Land Info

Jumat, 20 Februari 2015

Air Terjun Gitgit

Air Terjun Gitgit, Buleleng

air_terjun_gitgit

Obyek wisata air terjun Gitgit terletak tidak jauh dari kawasan wisata Bedugul, tepatnya di Desa Gitgit, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Kalau dari kota singaraja jaraknya ± 11 KM menuju selatan dan dari denpasar 90 KM Anda hanya perlu berkendara selama 30 menit dari Bedugul untuk sampai ke Buleleng. Anda dapat menemukan lokasi air terjun Gitgit saat melewati jalur yang menghubungkan Denpasar ke Singaraja.

air_terjun_gitgit


Air terjun Gitgit memiliki arus yang besar dengan ketinggian tebing sekitar 35 meter. Air yang jatuh mengalir deras menuju kolam besar di bawahnya. Pemandangan di sekitarair terjun Gitgit masih sangat alami. Nuansa segar yang disuguhkan oleh air terjun tertinggi di Bali ini cocok untuk para pecinta alam yang menyukai kegiatan trekking atau fotografi. Saat mengunjungi obyek wisata yang satu ini, Anda tidak hanya disuguhi oleh satu air terjun saja. Di sekitar air terjun Gitgit terdapat beberapa air terjun lain yang saling berhubungan dan memiliki pemandangan yang tak kalah cantik. Selain itu anda akan menikamati keindahan alam lainnya dari mulai anda berjalan dari tempat parker menuju air terjun, diantaranya pemandangan pesawahan dan kicauan burung.      

air_terjun_gitgit

Untuk sampai menuju lokasi dari tempat parkir pengunjung harus berjalan kaki melalui kebun cengkeh dan kopi juga persawahan, dengan nuansa alam yang sejuk dan khas di daerah pegunungan. Sesampainya di tempat air terjun ini, kesan alami, asri, dan jauh dari polusi, embun atau uap air yang terbang ditiup oleh semilir angin, sungguh sebuah terapi alam yang bisa menyegarkan jasmani dan rohani, sebuah perjalanan dan rekreasi yang menyenangkan. Agar tak penasaran, sebaiknya sediakan waktu yang cukup lama saat Anda berkunjung ke obyek wisata air terjun Gitgit.

Air Terjun Aling-Aling

Air Terjun Aling-Aling

air_terjun_aling_aling


Air terjun Aling-Aling berada di Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Buleleng, Bali. Panorama yang ada di tempat wisata ini sangatlah indah, anda bisa menikmati udaranya yang sejuk sehingga dapat membuat pikiran menjadi lebih tenang.

air_terjun_aling_aling

Ketinggian dari wisata air terjun. Aling-Aling kurang lebih 35 m. Selain itu, air terjun ini juga memiliki keunikan tersendiri, pada puncaknya terlihat dua air terjun yang terpecah dan saling berdampingan. Air terjun bagian kanan lebih besar debit airnya ketimbang air terjun sebelah kirinya. Disekitar air terjun ini terdapat banyak sekali tebing yang tinggi dan juga pepohonan yang rindang sehingga udara di tempat ini terasa sangat sejuk.
air_terjun_aling_aling
Sedangkan pada bagian bawah air terjun terdapat sebuah kolam yang berbentuk cekung dengan kedalaman sekitar 4 meter. Anda bisa mandi ataupun berenang di kolam ini. Selain itu, anda juga bisa foto-foto bersama kerabat dan keluarga tercinta dengan mengambil latar belakang kolam dan air terjun Aling-Aling. Yupss… tempat wisata ini juga sering dijadikan lokasi yang tepat untuk mereka yang hobi fotografi.
air_terjun_aling_aling

Rabu, 18 Februari 2015

Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur

Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur


kepulauan_derawan


Inilah surga diving kedua di Indonesia, setelah Raja Ampat yang menjadi buah bibir banyak orang pada tahun 2011, yaitu Kepulauan Derawan di Kalimantan Timur. Kepulauan ini terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Jadi, jangan lupa untuk menyelam, karena Anda akan disuguhkan dengan aneka terumbu karang dan ikan - ikan cantik.


kepulauan_derawan


Kepulauan Derawan terdiri dari beberapa pulau kecil. Pulau yang paling sering dikunjungi wisatawan adalah Pulau Kakaban. Para penyelam dari dalam dan luar negeri berlomba - lomba untuk bertemu dengan penyu sisik ( Eretmochelys imbricata ) dan penyu hijau ( Chelonia mydas ) yang tengah asyik berenang di laut.


kepulauan_derawan


Selain itu, tempat yang tidak boleh dilewatkan bila berkunjung ke tempat ini adalah Danau Kakaban yang merupakan laguna. Danau ini terbentuk dari air laut yang terjebak di dalam pulau selama ratusan tahun dan bercampur dengan air hujan. Jika bertandang ke danau ini, Anda bisa melihat ubur - ubur yang berenang terbalik, tentakelnya di atas. Danau seperti ini hanya ada dua di dunia, koleganya ada di Uganda, yaitu Danau Victoria.

Kunjungi Juga G-Land Info

Selasa, 17 Februari 2015

Pantai Pasir Jembak

PANTAI PASIR JAMBAK


pantai_pasir_jembak

Dari pusat kota Padang, pantai ini berjarak sekitar 14 km menuju arah utara atau di jalur antara Padang dan Bukittinggi. Letaknya memang sedikit agak ke dalam, karena dari Simpang Muaro Penjalinan masih harus menempuh perjalanan lagi sekitar 5 km ke dalamnya.
Pantai pasir yang panjang ini terletak di jalur antara Padang menuju Bukittinggi dengan perjalanan kurang dari setengah jam menggunakan kendaraan pribadi Anda akan tiba di pantai ini. Selain dengan motor/mobil pribadi ataupun rental,

pantai_pasir_jembak

 Anda juga bisa menggunakan angkutan umum yang tujuannya ke Lubuk Buaya kemudian disambung angkutan langsung ke arah pantai. Pada jalur menuju Bukittinggi, sekitar di km 14 akan ada petunjuk jalan di mana Anda harus belok kiri menuju lokasi pantai. Tiket masuknya pun tak terlalu mahal, hanya Rp5.000 per orang.

Meski sedikit jauh, namun, pastinya Anda akan merasa terhibur akan keindahan alam yang bisa Anda dinikmati di Pantai Pasir Jambak ini. Menikmati deburan ombak yang memecah di pasir pantai yang bersih, atau bermain ombak bersama keluarga, atau juga duduk di pondok lesehan sambil menikmati air kelapa muda. Sewa satu pondok lesehan berikut tikar plastik untuk alas duduk Anda sekeluarga, hanya Rp10.000 sepanjang hari. Cukup murah bukan?

pantai_pasir_jembak

Jika Anda ingin salat, ada sebuah musala yang disediakan oleh pengelola pantai. Juga tersedia WC umum dengan tarif yang sangat murah hanya Rp1.000 untuk buang air kecil/besar dan Rp2.000 untuk mandi. Di hari biasa, pengunjung tentunya masih sepi. Pantai ini akan semakin ramai pengunjungnya pada akhir pekan.

pantai_pasir_jembak

Pohon kelapa yang tumbuh di pantai tersebut, seolah membelah jalan yang bisa dilewati roda empat maupun roda dua. Jalanan menjadi sangat teduh, meski cuaca panas terik. Jika Anda ingin menikmati segarnya air kelapa muda juga bisa. Warung-warung yang berjejer di pinggir pantai, menjual kelapa muda yang sangat murah, hanya Rp5.000 per butir. Selain itu, juga ada makanan ringan serta mie instant dengan harga yang murah.

pantai_pasir_jembak

Liukan daun-daun pohon-pohon cemara yang tumbuh di sepanjang pantai nan bersih ini, semakin menambah keindahan pantai Pasir Jambak.
Saat senja, sunset yang sangat indah akan bisa Anda nikmati. Matahari yang perlahan tenggelam ke lautan, membuat siluet yang sangat indah yang sangat saying untuk dilewatkan.

Kunjungi Juga G-Land Info

Senin, 16 Februari 2015

Air terjun Madakaripura

Air terjun Madakaripura

Air terjun Madakaripura


Air terjun Madakaripura merupakan sebuah tempat wisata alam yang berada di dalam kawasan Taman Nasional Bromo, Tengger - Gunung Semeru di bagian Kota Probolinggo. Lebih tepatnya di Desa Sapih, wilayah Kecamatan Lumbang, kabupaten Purbalingga - Jawa Timur.
Berbicara tentang keindahan air terjun yang cukup tinggi ini maka sudah tidak diragukan lagi, pasalnya banyak sekali wisatawan baik lokal ataupun mancanegara mengunjungi air terjun yang menakjubkan ini setiap harinya.


Air terjun Madakaripura

Lokasi air terjun Madakaripura berada di ketinggian 620 meter diatas permukaan air laut. Tempat wisata andalan Jawa Timur ini berada sekitar 20 km ke arah selatan dari jalur pantai utara ruas Kecamatan Tongas, tepatnya berada dari Kantor Polsek Tongas. Jika kita dari Cemara Lawang, maka untuk menuju lokasi air terjun Madakaripura sekitar 25 km ke arah barat laut. Namun jika Anda berada di Tempat Wisata Gunung Bromo di Purbolinggo, maka setelah Anda sampai di Desa Sukapura ambilah arah kanan untuk menuju lokasi air terjun. Perjalanan akan Anda tempuh selama kurang lebih 45 menit dengan kecepatan konstan.


Air terjun Madakaripura

Air Terjun utama Madakaripura jatuh dengan terurai secara bebas membentuk tirai dan hujan seperti diteras-teras rumah kita, hal inilah yang mengundang para wisatawan untuk sekedar bermain dibawah deburan airnya. Keindahan air terjun Marakadipura juga terlihat dari sebuah tebing besar dengan ketinggian 200 meter tersebut. Keunikkan terlihat pada bentuk tebing yang membentuk setengah lingkaran, sehingga apabila Anda berada dibawahnya, maka Anda seperti akan terasa didalam sebuah tabung raksasa.



Air terjun Madakaripura

Dibawah air terjun tersebut terdapat sebuah kolam berukuran 25 meter dan memiliki kedalaman 7 meter. Bukan hanya itu saja, dibalik air terjun tersebut yakni dibawah tebing terdapat sebuah gua yang bisa Anda jadikan untuk menguji nyali, jika memiliki cukup nyali atau pemberani Anda dapat berenang untuk menyebrangi kolam yang berukuran 25 meter dan memiliki kedalam 7 meter tersebut untuk menuju gua dibawah tebing itu, tapi Anda harus berhati-hati karena jatuhnya air dari ketinggian 200 meter dapat membuat Anda kehilangan kendali dan tenggelam jika tidak bisa berenang. namun pada saat-saat tertentu gua tersebut ditutup karena alasan keamanan (takut longsor) sehingga Anda juga harus mempertimbangkan hal ini ketika ingin ke gua tersebut.

Kunjungi Juga G-Land Info

Minggu, 15 Februari 2015

Air Terjun Sipiso-piso

Air Terjun Sipiso-piso


air_terjun_sipiso_piso



Air Terjun Sipiso-piso adalah salah satu tempat wisata alam yang lokasinya tidak terlalu jauh dari permukiman warga Desa Tongging, wilayah Kecamatan Merek, Kabupaten Karo -Sumatera Utara. Bisa dikatakan, mengunjungi desa ini sama saja dengan berwisata ke kawasan Air Terjun Sipiso-piso. Secara geografis, daerah Desa Tongging ini terletak di dataran yang lebih rendah, sementara Air Terjun Sipiso-piso sendiri terletak di wilayah perbukitan yang letaknya lebih tinggi dari Desa Tongging. Air terjun ini terletak pada ketinggian sekitar 800 meter dari permukaan laut dan dikelilingi oleh perbukit yang indah serta hijau karena ditumbuhi oleh hutan pinus. 

air_terjun_sipiso_piso


Nama air terjun yang saat dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Karo ini mempunyai makna tersendiri. Nama air terjun ini berasal dari kata Piso yang berarti pisau. Derasnya air yang berjatuhan dari dianggap mirip dengan bilah-bilah pisau yang tajam.Selain itu, jurang yang sangat curam apabila dilihat dari atas puncak bukit membuat warga setempat menyebutnya dengan sebutan piso dari Tanah Karo.
air_terjun_sipiso_piso


Sebagai sebuah kabupaten yang sedang berkembang, sektor pariwisata di wilayah Tanah Karo menjadi salah satu potensi wisata yang diunggulkan dan diharapkan dapat mendongkrak Pendapatan Asli Daerah Karo, di samping sektor lainnya seperti pertanian dan juga industri tentunya. Di Desa Tongging sendiri belum lama ini telah didirikan sebuah Taman Wisata Iman (TWI). Namun tetap saja TWI yang katanya lebih banyak menyerap perhatian para wisatawan untuk datang ini tidak membuat pudar pesona Air terjun Sipiso-piso dan tidak akan tergantikan. Karena air terjun ini merupakan salah satu air terjun tertinggi di antara banyaknya air terjun yang tinggi di berbagai wilayah di Indonesia, misalnya seperti Air Terjun Tinoor yang ada di wilayah Kota Tomohon - Sulawesi Utara atau air terjun Grojogan Sewu di Jawa Tengah.

Jumat, 13 Februari 2015

Air Terjun dan Telaga Dwi Warna Sibolangit

Air Terjun dan Telaga Dwi Warna Sibolangit

Air Terjun dan Telaga Dwi Warna Sibolangit adalah sebuah kecamatan di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, Indonesia, berbatasan langsung dengan wilayah Kabupaten Karo. Obyek wisata ini berjarak kurang lebih 2 jam perjalanan dari Kota Medan dengan naik  bus. Sibolangit adalah sebuah tempat dengan nuansa pegunungan yang sejuk dan penuh dengan tempat pariwisata yang menarik dan pas untuk travelling. Salah satunya adalah Telaga Dwi Warna yang terletak di dalam hutan Sibolangit.

Air_Terjun_dan_Telaga_Dwi_Warna_Sibolangit




Air terjun ini disebut Dwi Warna karena air terjun ini berada di telaga berwarna biru yang dingin dan tidak jauh dari air terjun yang hangat dan berwarna putih. Jika Anda dari taman wisata Sibolangit dan ingin menuju Telaga Dwi warna ini akan memakan waktu sekitar 3 jam waktu perjalanan dengan berjalan kaki dan menjelajahi hutan. Anda harus bersiap untuk melakukan perjalanan panjang, namun saat anda melihat keindahan panorama alamnya rasa lelah yang ada akan terbayar. Pariwisata ini masih tersembunyi dan jika ingin menuju kesini sebaiknya anda menyewa pemandu agar tidak tersesat di dalam hutan. Tempat ini juga cocok untuk berkemah.


Lokasi Air Terjun dan Telaga Dwi Warna Sibolangit ini memiliki tofografi alam yang berbukit-bukit,yang memiliki pemandangan alam yang cukup indah dan berhawa sejuk . Kawasan ini merupakan salah satu tempat tujuan wisata warga kota medan yang favorit, adapun daerah tujuan wisata tersebut adalah:
  • Pemandian Sembahe
  • Cagar Alam Sibolangit
  • Sibolangit Camping Ground
  • Hill Park Green Hill
  • Air Terjun Dwi Warna Sibolangit
Air_Terjun_dan_Telaga_Dwi_Warna_Sibolangit

Air Terjun Dua Warna Sibolangit berlokasi di Desa Durin Sirugun, kaki Gunung Sibayak, Sumatera Utara. Dapat ditempuh melalui perjalanan darat, melintasi Bumi Perkemahan Sibolangit. Jarak tempuh dari Medan – Sibolangit sekitar 75km, dan dari Pintu Utama Bumi Perkemahan Sibolangit membutuhkan waktu sekitar 2-3 jam untuk tiba di Air Terjun Dua Warna.


Air_Terjun_dan_Telaga_Dwi_Warna_Sibolangit
Dengan berjalan-jalan ke Air Terjun Dua Warna ini, Anda bisa kembali fresh karena panorama hutan dan udaranya yang masih segar. Keadaan yang masih alami itulah yang bisa dimanfaatkan untuk mengembalikan kesegaran tubuh dari segala kepenatan. Tetapi, di akhir pekan, objek wisata Air Terjun Dua Warna di Sibolangit ini sangat penuh sesak dengan wisatawan lokal. Dianjurkan untuk datang pada hari biasa saja jika Anda akan jalan-jalan ke sana.


Saat memasuki Bumi Perkemahan Sibolangit di Desa Bandar Baru, anda bisa menyusuri hutan dengan hiking atau jalan kaki santai selama 3 jam, dan untuk menghindari tersesat, ada baiknya Anda harus dibantu oleh pemandu lokal. Mendaftarlah di pos penjagaan dan melapor akan menuju Air Terjun Dua Warna.


Anda ingin mengetahui Tentang surfing? Kunjungi G-land Asia


Kamis, 12 Februari 2015

Objek Wisata Bukit Kasih

Objek Wisata Bukit Kasih


Bukit ini dinamai Bukit Kasih karena di bukit ini orang-orang dari berbagai agama bisa berkumpul dan berdamai. Dari semboyan yang dimiliki masyarakat Sulawesi, Bukit Kasih merupakan bukit simbol perdamaian. Selain itu juga merupakan tempat yang mengingatkan kita pada kerukunan antar umat beragama.Di puncak Bukit Kasih ini Anda akan menemukan 5 tempat ibadah dari 5 agama yang diakui di Indonesia, yaitu Masjid (Islam), 2 Gereja (Katholik dan Kristen Protestan), Vihara (Budha), dan Pura (Hindu). Kelima tempat ibadah tersebut dihubungkan dengan akses jalan berupa anak tangga. Tempat-tempat ibadah yang dihubungkan di ketinggian tersebut, mewakili simbol bahwa penganut agama apapun bisa hidup berdampingan dalam kerukunan. Tempat ini adalah akhir dari perjalanan di kompleks wisata Bukit Kasih.


bukit_kasih


Di dekat pintu masuk kompleks wisata ini, Anda akan menemui sebuah monumen dengan tinggi sekitar 22 meter. Monumen ini dinamai Tugu Toleransi. Dinamai Tugu Toleransi karena tugu ini berbentuk segi lima, dan disetiap sisinya tedapat ukiran gambar dan simbol serta kutipan ayat Kitab Suci dari masing-masing agama. Sama halnya dengan tempat ibadah di puncak Bukit Kasih, Tugu Toleransi juga menampilkan gambar dan kutipan ayat dari kelima agama. Tugu Toleransi merupakan monumen pengingat akan kehidupan yang saling bertoleransi antar umat beragama.


bukit_kasih


Area wisata Bukit Kasih berada di wilayah sumber belerang, sehingga ketika beralan-jalan Anda akan menemui beberapa kawah yang akan Anda lintasi. Akan tetapi, pemAndangan di sekitar bukit ini sangat asri dan hijau. Anda bisa menyaksikan beberapa bukit nan hijau yang mengitari tempat wisata ini.Dari Tugu Toleransi menuju ke puncak Bukit Kasih, Anda akan menemui jalur anak tangga yang sudah disediakan. Dari kejauhan Anda bisa melihat rimbunnya perbukitan. Kelima tempat ibadah yang berada di puncak bukit juga terlihat. Anda juga akan menemui pahatan wajah yang besar pada dinding tebing, yang juga bisa terlihat dari kejauhan. Wajah yang terpahat pada dinding tebing tersebut adalah wajah nenek moyang masyarakat Minahasa, Toar dan Lumimuut. Pahatan wajah ini bermaksud agar masyarakat Minahasa tidak lupa dengan nenek moyang mereka.


bukit_kasih


Jalur anak tangga yang menuju ke puncak Bukit Kasih terlihat seperti ‘Tembok Cina Kecil’, bila Anda melihatnya dari atas. Di beberapa titik, jalur anak tangga ini melewati tengah kawah belerang, sehingga Anda bisa menyaksikan Kolam belerang yang ada di samping kanan-kiri Anda. Sebagai informasi, rute anak tangga menuju puncak ini cukup panjang dan melelahkan. Disarankan agar Anda memakai alas kaki yang nyaman dan aman, misalnya sepatu. Disamping itu persiapkan juga stamina Anda, karena perjalanan naik yang cukup curam. Akan tetapi, perjuangan menuju puncak bukit akan terbayar, karena di puncak bukit akan Anda temui pemandangan yang lebih menakjubkan.


bukit_kasih


Di puncak Bukit Kasih, selain kelima tempat ibadah Anda juga akan menemukan beberapa kolam air panas berukuran kecil, cukup untuk merendam kaki Anda setelah perjalanan jauh. Sembari berendam Anda bisa menikmati asrinya suasana sekitar yang dipenuhi pepohonan yang rimbun. Serta Anda juga bisa menikmati indahnya pemAndangan lansekap, akan sangat mengagumkan di saat fajar dan senja hari. Dari puncak bukit ini Anda juga bisa melihat Danau Tondano yang biru.
Di salah satu tempat ibadah, Anda bisa menyempatkan waktu untuk beribadah sebentar. Disini Anda akan beribadah bersama-sama dengan umat beragama lainnya, dimana kita akan ingat bahwa “Torang Samua Ba’sudara”.

Kunjungi Juga G-Land Info

Rabu, 11 Februari 2015

Air Terjun Sendang Gile dan Tiup Kele

Air Terjun Sendang Gile dan Tiup Kele

air_terjun_gile




Air Terjun Gile dan Tiup Kele berada di kaki Gunung Rinjani, tepatnya di Desa Senaru Kecamatan Bayan, Lombok Utara. Ada dua jalur yang bisa digunakan untuk mencapai lokasi ini yaitu melalui jalur Senggigi atau jalur Pusuk yang memerlukan waktu yang cukup lama. Namun semua itu akan terbayar dengan keindahan air terjun yang indah. Air Terjun ini muncul dari atas tebing dengan ketinggian sekitar 30 meter dengan debit air yang cukup besar. Di bawahnya terdapat sungai-sungai kecil sehingga pengunjung dapat berenang atau sekedar mandi di tengah sejuknya pegunungan yang masih segar.

air_terjun_sendang_gile

Disini saya menyarankan melewati jalur Pusuk, sepanjang jalan anda akan disuguhkan dengan pemandangan sawah dan hijaunya gunung-gunung. Namun anda juga akan melewati jalan berkelok dan menanjak hingga mencapai puncaknya Pusuk. Di Puncak Pusuk(Pusuk Pass) terdapat daerah wisata yang sepanjang jalan anda bisa mendapati monyet-monyet kecil berkeliaran.

air_terjun_sendang_gile

Perjalanan untuk menuju gerbang Air Terjun memerlukan waktu sekitar 2 jam. Selanjutnya kita harus berjalan kaki melewati anak tangga menuruni bukit yang berjumlah ratusan yang memerlukan waktu sekitar 15 menit untuk menuju ke Air Terjun Sendang Gile. Sedangkan Air Terjun Tiu Kelep berjarak sekitar 15 menit lagi dari Sendang Gile dengan berjalan kaki.

air_terjun_sendang_gile

Selain menikmati air terjun, kalian juga bisa menikmat aneka makanan di Rumah Makan Senaru sambil ditemani kesejukkan pegunangan, tetapi juga bisa terlihat air terjun dari kejauhan. Tarif masuk di lokasi air terjun ini sebesar Rp. 2000. Agar tidak tersasar, anda juga bisa menggunakan jasa pemandu oleh warga setempat dengan tarif yang bisa ditawar atau bervariasi,tergantung kesepakatan



air_terjun_sendang_gile

Kunjungi Juga G-land Asia

Selasa, 10 Februari 2015

Pemandian Air Panas Banyuwedang

Pemandian Air Panas Banyuwedang Buleleng, Bali


banyuwedang



Banyuwedang - terletak di Desa Pejarakan yang berada di wilayah Kecamatan Banjar, Kabupaten Daerah Tingkat II Buleleng dan berjarak sekitar 60 km dari ibukota kabupaten, Singaraja atau dari ibukota propinsi Denpasar menempuh jarak lebih kurang 140 km melalui jalan antara Denpasar, Bedugul, dan Singaraja lalu ke arah Gilimanuk. Untuk menuju lokasi Banyuwedang sudah dilengkapi dengan sarana jalan yang beraspal. Banyuwedang berada di pinggiran perbatasan kawasan Taman Nasional Bali Barat.


banyuwedang



Banyuwedang merupakan kawasan pantai yang memiliki sumber mata air panas yang bersumber dan muncul di pantai serta berada di bawah air pada waktu air laut sedang pasang. Sumber air panas yang muncul jumlahnya sangat besar sehingga dibuat sebuah bangunan beton pengaman yang berbentuk lingkaran yang berfungsi sebagai tanggul. Tanggul tersebut dibuat agar pada saat air laut pasang, sumber air panas tersebut tidak tercampur dengan air laut. Air Panas di Banyuwedang ini banyak mengandung belerang dengan suhu panasnya rata-rata 40º Celcius. Karena kandungan belerangnya yang cukup tinggi, maka air panas ini dipercayai secara meluas dapat menyembuhkan beberapa penyakit terutama penyakit kulit. Tidak mengherankan bilamana pengunjung yang datang ke Air Panas Banyuwedang biasanya bertujuan untuk pengobatan.



banyuwedang


Selain adanya sumber air panas yang berada di pantai, kawasan ini memiliki pantai dengan teluk dan beberapa pasir putih di sekitarnya sehingga menambah daya tarik wisata di Banyuwedang Bali ini. Sebagai kawasan wisata, di Air Panas Banyuwedang sudah dilengkapi dengan adanya areal parkir yang luas. Selain dibangunnya tanggul sebagai pemisah air panas dengan air laut, dibangun pula sebuah bangunan khusus yang terdiri dari beberapa kamar mandi tertutup. Di kawasan wisata ini juga terdapat beberapa warung-warung kecil yang umumnya menjual minuman dan makanan ringan. Selain itu, sudah tersedia pula fasilitas toilet umum beberapa tempat beristirahat dan berteduh yang dibangun oleh pengelola Taman Nasional Bali Barat. Air Panas Banyuwedang memiliki jumlah kunjungan wisatawan nusantara yang lebih tinggi dibandingkan wisatawan mancanegara. Berdasarkan keterangan, wisatawan nusantara yang berkunjung di Air Panas Banyuwedang kebanyakan bertujuan untuk pengobatan dan mereka berasal dari berbagai wilayah di tanah air


Anda ingin mengetahui Tentang surfing? Kunjungi G-land Asia